Pantai ini masih baru dan sedang tahap pembangunan. Jangan heran bila masih ada beberapa material bangunan yang tergeletak di sisi barat dan selatan. Tapi jangan khawatir hamparan biru lautnya sangat cantik dan eksotik. Pantai ini juga rindang karena dikelilingi pohon kelapa dan pohon waru.
Biaya masuk ke obyek wisata ini untuk hari Senin sampai Sabtu Rp 5 ribu dan untuk Minggu Rp 7 ribu. Menurut petugas hari Minggu pantai paling ramai dikunjungi wisatawan. Dari pantai ini dapat terlihat Pulau Menjangan dan Pulau Tabuhan. Pulau Menjangan merupakan wilayah konservasi yang berada di Taman Nasional Bali Barat yang terkenal dengan wisata bawah lautnya. Sedangkan Pulau Tabuhan masih berada di wilayah Banyuwangi dan juga menawarkan wisata bawah laut.
Salah satu pemilik kapal yang dijumpai detikTravel di lokasi, Yanto, menjelaskan biaya untuk menyeberang ke Pulau Menjangan Rp 1,5 juta dan Rp 600 ribu untuk ke Pulau Tabuhan. Jumlah tersebut sudah termasuk makan, sewa alat selam, foto bawah laut dan perjalanan pp untuk enam orang.
"Kalau mau dihitung per orang ke Pulau Tabuhan Rp 100 ribu dan Pulau Menjangan Rp 230 ribu. Itu sudah termasuk sewa alat selam, foto under water dan makan,” kata Yanto di Pantai Grand New Watu Dodol, Wongsorejo, Banyuwangi, Rabu (4/5/2016).
Meski tak menyeberang anda masih bisa menikmati pemandangan dari Pantai Grand New Watu Dodol. Ada beberapa gazebo atau balai-balai yang bisa digunakan untuk beristirahat bersama keluarga. Di tepi-tepi pantai terdapat bangku-bangku yang dibuat dari pohon kelapa. Wuih eksotik, apalagi kalau sambil menikmati segarnya es kelapa muda.
Jangan khawatir bila tak membawa bekal, di sebelah selatan ada belasan kios-kios yang menjual aneka minuman dan menu ikan bakar. Sayangnya letak kios-kios makanan ini jauh dan beberapa pedagang harus mengasong untuk menjajakan dagangannya.
Salah satu pengunjung, Dewi yang datang bersama suami dan anaknya mengaku baru pertama kali berkunjung ke Grand New Watu Dodol. Mereka datang dari Situbondo dan menempuh perjalanan dua jam sengaja untuk mengobati rasa penasaran mereka.
"Dari Situbondo memang direncanakan kesini melihat pemandangan. Saya malah tahu pantai ini dari berita kecelakaan kapal di TV jadi penasaran di sini. Ternyata bagus juga pemandangannya," kata suami Dewi, Joni, di lokasi.
Pantai Grand New Watu Dodol ini menjadi etape ketiga International Tour de Banyuwangi Ijen (ITdBI) 2016. Lewat ajang balap internasional itulah pantai ini akan dikenalkan sebagai destinasi wisata baru di Banyuwangi.
Sumber : Detik Travel
0 komentar:
Post a Comment